Kamis, 13 Juli 2017

Unit Hiragana Keyaki “5 Cantik” Keyakizaka46 Bakal Bubar

“Chinmoku shita Koibito yo” telah dipublikasikan !! ♡
Ada yang sudah denger ini ~??
Nama unitnya adalah…

“Rimachanchikku”
Terpilihlah satu dari beragam kandidat nama yang ada !!
~Sampai memutuskan nama unit~
● : Karena 5 orang, masukin 5 kali ya..

● : Five !!

● : Ah, tapi udah ada FIVE CARDS-san !!
● : Kalo gitu, “Go”* !!
● : Eh ? (lol)
● : Hmm…

● : Gimana yah ….
Percakapan terus berlanjut dengan situasi seperti ini
● : Ah, ngomong-ngomong, dalam Bahasa Indonesia, 5 itu “Lima”~!!
Abis ngomong itu, “Lima” diterima !!
Tapi kalo “Lima” doang jadinya sepi yah …
Kita telah berusaha mencari kesamaan di antara kita berlima, tapi susah.
Kalau begitu, coba bikin target dengan menggunakan ungkapan Bahasa Inggris sederhana yuk ?!

Setelah itu,

Lagi-lagi beragam kandidat bermunculan
● : “Kira** Lima”

● : “Eh, bentar itu kayaknya bukan Bahasa Inggris ! (lol)”
Percakapannya kurang lebih jadi seperti itu

“Lima Cute” juga diusulkan oleh seseorang
● : Ah ! dalam Bahasa Indonesia, “Kawaii” itu “Cantik”*** ~!!
Kukatakan itu
Lima Cantik

Akhirnya jadilah nama seperti itu.
Terakhir pun masih ada beberapa kandidat lainnya. Tapi dari semua itu, tetap Lima Cantik yang terpilih !!
Sebuah unit yang menyederhanakan berbagai hal menjadi mudah telah lahir.
“Lima”–> 5

“Cantik”–> Kawaii
Akan tetapi, masih ada target yang belum tercapai.

“Cantik” (チャンティック) berubah jadi “Chanchikku” (チャンチック).
Itu dikarenakan ini semua isinya Hiragana Keyaki. Jadi, inginnya semua (huruf) dijadikan dalam bentuk Hiragana.
Jadilah

Rimachanchikku (りまちゃんちっく) !!
Mohon dukungannya untuk “Rimachanchikku”.
Terima kasih telah membaca hingga akhir.
Sarimakasih-♡
—————-

* Artinya “lima”

** “kira” / “kira-kira”, yang berarti “Berkilau” dalam Bahasa Jepang

*** Sebenarnya “Kawaii” itu lebih ke “Imut”. “Cantik” itu harusnya “Utsukushii” / “Uruwashii” dalam Bahasa Jepang



Download Here → http://ift.tt/2tRbhXR
Load disqus comments

0 komentar