Senin, 06 November 2017

SKE48 Sato Sumire Umumkan Kelulusannya Dari Group & Dunia Entertainment


Member SKE48 Sato Sumire telah mengumumkan kelulusannya dari group. Hal ini diumumkan oleh Sato di pertunjukan theater Team E yang digelar 6 November 2017.

Selain mengumumkan kelulusannya, Sato juga menyampaikan dirinya akan keluar dari agensi yang menaungi dirinya yakni Horipro demi keinginannya untuk pensiun dari dunia entertainment.

Melalui blog resminya, Sato menuliskan, "Untuk seluruh fans dan pihak-pihak terkait, maafkan atas pengumumanku yang mengejutkan ini. Hal ini sudah kupikirkan sejak lama."

Lebih lanjut Sato menuliskan, "Sudah 18 tahun berlalu sejak aku memasuki dunia seni. Dunia yang indah tapi kadang kala juga kejam, dunia yang mengajariku banyak hal. Setiap pengalaman yang ku alami telah membentuk diriku yang sekarang. Terimakasih untuk semua orang yang telah mendukung diriku. Aku bersyukur dari lubuk hatiku. Terimakasih banyak."

Diakhir, Sato menuliskan, "Tidak da lagi yang ingin ku lakukan. Setelah melihat kehiduan yang teah ku jalani, di usia yang akan beranjak 24 tahun, aku memutuskan untuk menjalani hidup yang baru. Aku akan kembali menjadi seorang gadis biasa."

Sato Sumire mengawali karir idolnya dengan bergabung dengan AKB48 sebagai Generasi 7 pada tahun 2008. Agustus 2009 dirinya dipromosikan ke Team B kemudian ditransfer ke Team A pada tahun 2012. Saat AKB48 menggelar 'AKB48 Group Daisokaku Matsuri' pada bulan Februari 2014, Sato ditrasnfer ke SKE48 Team E dan terus menjadi bagian dari SKE48 hingga sekarang.

Jadwal aktifitas kelulusan Sato Sumire:
  • 14 Desember 2017: Hori NS Mokuyousai [Event Terakhir Bersama Horipro]
  • 15 Desember 2017: Pertunjukan Theater Kelulusan Sato Sumire ~Perayaan 10 tahun Generasi 7~
  • 19 Desember 2017: Pertunjukan Theater Terakhir di SKE48
  • 7 Januari 2018: Event Jabat Tangan Terkahir



via Anakamirikarutenani
Load disqus comments

0 komentar